TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 13:23

Konteks
13:23 Tetapi TUHAN mengasihani serta menyayangi mereka, dan Ia berpaling kepada mereka oleh karena perjanjian-Nya f  dengan Abraham, Ishak dan Yakub, jadi Ia tidak mau memusnahkan g  mereka dan belum membuang mereka pada waktu itu dari hadapan-Nya. h 

2 Raja-raja 23:27

Konteks
23:27 Lalu berfirmanlah TUHAN: "Juga orang Yehuda akan Kujauhkan g  dari hadapan-Ku h  seperti Aku menjauhkan orang Israel, dan Aku akan membuang i  kota yang Kupilih ini, yakni Yerusalem, dan rumah ini, walaupun Aku telah berfirman tentangnya: Nama-Ku akan tinggal di sana!"

Ulangan 29:20-28

Konteks
29:20 maka TUHAN tidak akan mau mengampuni e  orang itu, tetapi murka dan cemburu f  TUHAN akan menyala g  atasnya pada waktu itu; segenap sumpah serapah yang tertulis dalam kitab ini akan menghinggapi dia, dan TUHAN akan menghapuskan h  namanya dari kolong langit. 29:21 TUHAN akan memisahkan orang itu dari segala suku Israel supaya dia mendapat celaka, i  sesuai dengan segala sumpah serapah perjanjian yang tertulis dalam kitab hukum Taurat j  ini. 29:22 Maka keturunan yang akan datang, yakni anak-anakmu yang bangkit sesudah kamu, dan orang asing yang datang dari negeri jauh akan berkata--apabila mereka melihat hajaran dan penyakit yang dijatuhkan k  TUHAN ke negeri itu, 29:23 seluruh tanahnya yang telah hangus l  oleh belerang dan garam, m  yang tidak ditaburi, tidak menumbuhkan apa-apa dan tidak ada tumbuh-tumbuhan apapun yang timbul dari padanya, seperti pada waktu ditunggangbalikkan-Nya Sodom, Gomora, n  Adma dan Zeboim, yakni yang ditunggangbalikkan TUHAN dalam murka dan kepanasan amarah-Nya o -- 29:24 bahkan segala bangsa akan berkata: Apakah sebabnya TUHAN berbuat demikian kepada negeri p  ini? Apakah artinya murka yang hebat bernyala-nyala ini? 29:25 Maka orang akan menjawab: Sebab mereka itu telah melalaikan perjanjian TUHAN, Allah nenek moyang mereka, yakni perjanjian yang diikat-Nya dengan mereka ketika mereka dibawa-Nya keluar dari tanah Mesir, q  29:26 dan sebab mereka itu sudah pergi berbakti kepada allah lain dan sujud menyembah kepadanya, yakni allah yang tidak dikenal mereka dan yang tidak diberikan TUHAN kepada mereka sebagai bagiannya. 29:27 Itulah sebabnya murka TUHAN bangkit terhadap negeri ini, sehingga didatangkan ke atasnya segala kutuk yang tertulis dalam kitab ini: r  29:28 TUHAN telah menyentakkan s  mereka dari tanah mereka dalam murka dan kepanasan amarah t  dan gusar-Nya yang hebat, lalu melemparkan mereka ke negeri lain, seperti yang terjadi sekarang ini.

Ulangan 32:21-26

Konteks
32:21 Mereka membangkitkan cemburu-Ku e  dengan yang bukan Allah, mereka menimbulkan sakit hati-Ku dengan berhala f  mereka. Sebab itu Aku akan membangkitkan cemburu mereka dengan yang bukan umat, dan akan menyakiti hati mereka dengan bangsa yang bebal. g  32:22 Sebab api telah dinyalakan oleh murka-Ku, h  dan bernyala-nyala sampai ke bagian dunia orang mati yang paling bawah; i  api itu memakan j  bumi dengan hasilnya, k  dan menghanguskan dasar gunung-gunung. l  32:23 Aku akan menimbun malapetaka m  ke atas mereka, seluruh anak panah-Ku n  akan Kutembakkan kepada mereka. 32:24 Apabila mereka sudah lemas karena lapar o  dan merana oleh demam p  yang membara, dan oleh penyakit sampar, q  maka Aku akan melepaskan taring binatang r  buas kepada mereka, dengan racun binatang s  yang menjalar di dalam debu. t  32:25 Pedang di luar rumah dan kengerian u  di dalam kamar akan melenyapkan v  teruna maupun dara, anak menyusu serta orang ubanan. w  32:26 Seharusnya Aku berfirman: Aku meniupkan x  mereka, melenyapkan ingatan kepada mereka dari antara manusia, y 

Yosua 23:13

Konteks
23:13 maka ketahuilah dengan sesungguhnya 1 , bahwa TUHAN, Allahmu, tidak akan menghalau k  lagi bangsa-bangsa itu dari depanmu. Tetapi mereka akan menjadi perangkap l  dan jerat bagimu, menjadi cambuk pada lambungmu dan duri di matamu, m  sampai kamu binasa dari tanah n  yang baik ini, yang telah diberikan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu.

Yosua 23:15

Konteks
23:15 Tetapi seperti telah datang atas kamu segala yang baik, yang telah dijanjikan r  kepadamu oleh TUHAN, Allahmu, demikianlah TUHAN akan mendatangkan atas kamu segala yang tidak baik s  sampai Ia telah memusnahkan t  kamu dari tanah yang baik ini, yang diberikan kepadamu u  oleh TUHAN, Allahmu,

Yeremia 15:1

Konteks
15:1 TUHAN berfirman kepadaku 2 : "Sekalipun Musa b  dan Samuel 3  c  berdiri di hadapan-Ku, hati-Ku tidak akan berbalik kepada bangsa ini. d  Usirlah mereka dari hadapan-Ku, e  biarlah mereka pergi!

Hosea 9:3

Konteks
9:3 Mereka tidak akan tetap diam g  di tanah TUHAN, tetapi Efraim harus kembali ke Mesir 4 , h  dan di Asyur i  mereka akan memakan makanan najis.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[23:13]  1 Full Life : KETAHUILAH DENGAN SESUNGGUHNYA.

Nas : Yos 23:13

Janji-janji Allah bukannya tidak bersyarat bagi orang Israel. Kasih kepada Allah yang terungkap dalam ketaatan kepada perintah-perintah-Nya, iman akan pemeliharaan-Nya, dan pemisahan dari orang fasik menjadi syarat-syarat untuk menerima berkat, persekutuan, dan kekuatan-Nya (ayat Yos 23:3-13). Allah sendiri yang menyediakan kasih karunia yang diperlukan untuk memelihara persekutuan perjanjian di antara Allah dengan umat-Nya.

[15:1]  2 Full Life : TUHAN BERFIRMAN KEPADAKU.

Nas : Yer 15:1-9

Allah menjawab syafaat Yeremia dalam Yer 14:19-22. Karena umat itu telah menolak Allah dan terus mundur dari-Nya, maka kebinasaan Yerusalem dan pembuangan ke Babel tidak terelakkan lagi. Allah mengatakan bahwa Dia bahkan akan mengabaikan syafaat Musa dan Samuel jikalau mereka menghampiri-Nya atas nama bangsa itu (lih. catatan berikutnya).

[15:1]  3 Full Life : MUSA DAN SAMUEL.

Nas : Yer 15:1

Musa dan Samuel menjadi dua juru syafaat besar yang di masa lalu telah memohon kepada Allah demi bani Israel (bd. Kel 32:11-14,30-32; Bil 14:13-20; Ul 9:13-29; 1Sam 7:8-9; 12:19-25).

[9:3]  4 Full Life : EFRAIM HARUS KEMBALI KE MESIR

Nas : Hos 9:3

(versi Inggris NIV -- akan kembali). Hosea menubuatkan bahwa Efraim (yaitu kerajaan utara) akan mengalami pembuangan. Mesir melambangkan perbudakan dan penindasan yang pernah mereka derita; Mesir ke mana mereka kini harus pergi ialah Asyur

(lihat cat. --> Hos 11:5).

[atau ref. Hos 11:5]



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA